14.2.15

Awas Hati-hati!!! Ayah Perokok, Anak Beresiko Kanker...



 Hai hai para ayah bunda, ternyata anak-anak yang ayahnya perokok memiliki resiko 15% lebih tinggi untuk terkena kanker, nah berikut ini penjelasannya, semoga bermanfaat...

Studi di Australia menemukan, anak-anak yang ayahnya perokok memiliki resiko 15% lebih tinggi untuk mengembangkan kanker.

Menurut Patricia Buffler, Profesor dari University of California yang juga terlibat dalam studi tersebut, pentingnya paparan tembakau dan kanker anak hingga saat ini telah diabaikan. “Sehingga hasil studi ini penting untuk menambah bukti yang semakin kuat,” ungkapnya.

Tim  peneliti yang dipimpin oleh Dr. Elizabeth Milne di Telethon Institute for Child Health Research,  Australia ini, mensurvei hampir 400 anak dengan kanker leukemia. Survei menanyakan tentang kebiasaan merokok dari kedua orang tua. Dan survei menemukan bahwa perilaku ibu yang merokok tidak berdampak pada resiko kanker anak. Namun anak-anak yang ayahnya merokok terutama saat waktu pembuahan, 15% memiliki kemungkinan lebih tinggi mengembangkan leukemia. Mereka yang ayahnya merokok sedikitnya 20 batang/hari sekitar, 44% lebih mungkin didiagnosis kanker.

Temuan ini menuruyt Buffler masuk akal, karena merokok penuh dengan racun, termasuk dalam sel-sel yang memproduksi sperma. “Sperma DNA yang mengalami kerusakan masih dapat mencapai dan membuahi sel telur, namun dapat menyebabkan penyakit pada keturunanya,” terangnya.

Studi ini membuktikan bahwa kerusakan DNA dalam sperma yang disebabkan oleh merokok bertanggung jawab meningkatkan resiko kanker pada anak.
(Sumber : ayahbunda.co.id)

0 komentar:

Post a Comment