- Batuk dapat diakibatkan oleh infeksi virus yang menetap di saluran napas atas dan kotak suara, dan biasanya menyerang saat anak sedang pilek. Karena menyebabkan pembengkakan pita suara, batuk juga bisa disertai oleh napas yang cepat atau bising.
Batuk hampir selalu memburuk pada malam hari karena aliran darah ke saluran pernapasan mengalami perubahan ketika anak berbaring. Udara yang kering juga dapat memperburuknya.
Apabila anak batuk-batuk di malam hari, lakukan hal berikut ini:
1. Lepas popok atau celananya.
2. Nyalakan shower dan dudukkan di kamar mandi yang beruap selama lima belas menit. Uap akan melemaskan saluran udara dan pita suara.
3. Kenakan pakaian dan bungkuslah dengan selimut.
4. Bawalah ke luar rumah agar terpapar udara malam yang dingin.
5. Jika ketika itu musim panas, paparkan dengan freezer atau pendingin udara selama setidaknya lima menit. Udara dingin dapat mengurangi bengkak.
6. Untuk anak berusia 12 bulan ke bawah, jangan gunakan ibuprofen kecuali seijin dokter.
Jika bunda menyukai herbal bisa juga dicoba.....kasih anak air matang dicampur madu,garam dikit,perasan air kencur,ma perasan air jeruk nipis....diminumkan pake sendok kecil dikit dikit......
0 komentar:
Post a Comment